Memakai jaket dengan model yang trendi memang membuat penampilan langsung terlihat keren. Kamu pun tidak perlu terlalu repot untuk memadupadankannya. Cukup dipadukan dengan kaos, celana, dan sneakers saja dan kamu sudah siap untuk tampil gaya.
Supreme adalah salah satu merek streetwear yang belakangan menjadi hype dan digemari oleh kaum milenial. Supreme dikenal dengan produk fashion-nya yang simpel namun berkelas. Walau baru banyak dikenal beberapa tahun terakhir, namun merek asal Amerika ini sudah berdiri sejak tahun 1994.
Pendirinya adalah James Jebbia dan produknya pun telah dikenal di seluruh dunia. Walau produknya dijual dengan harga yang tinggi, merek yang satu ini pun tetap memiliki penggemarnya sendiri. Dan tentu saja merek Supreme juga banyak dipakai oleh kalangan artis dunia papan atas.
Vans
Agar produknya makin dikenal luas, Supreme juga banyak melakukan kolaborasi dengan merek-merek fashion ternama dunia lainnya. Hal ini menjadikan Supreme juga dikenal sebagai raja kolaborasi. Salah satu merek yang berkolaborasi dengan Supreme adalah Vans.
Kerjasama ini terjadi pada tahun 1996 silam dan tentunya menghasilkan perkembangan yang bagus. Produk kolaborasi pertama Supreme dengan Vans adalah sneakers model old skool yang ikonik dan klasik.
The Nort Face
Pada tahun 2018 lalu, Supreme juga kembali melakukan kolaborasi dengan salah satu merek ternama, yakni The North Face. Produk kolaborasi yang diluncurkan kedua merek ini adalah perlengkapan musim dingin seperti jaket bulu, jaket, dan celana ekspedisi. Tak lupa pula koleksi perlengkapan outdoor lainnya seperti tas, dompet, hoodie, pengikat kepala, kalung kompas, dan sebagainya.
Levi's
Supreme pun diketahui melakukan kolaborasi yang kesekian kalinya dengan Levi`s dan menghadirkan koleksi Spring/Summer 2018 yang lalu. Koleksi produk yang diluncurkan adalah custom-fit stonewashed pinstripe dan custom-fit 550 jeans. Bahan yang digunakan untuk produk kolaborasi ini adalah denim motif garis-garis. Warna dari koleksi kolaborasi ini pun dibuat khusus dalam sentuhan warna biru, pink, dan hitam.
Nike
Tak ketinggalan, Supreme pun juga melakukan kolaborasi dengan merek ternama dunia, yakni Nike. Kolabarasi keduanya dilakukan pada tahun 2000-an. Produk yang diluncurkan adalah sepatu dan pakaian olahraga.
Model dari produk kolaborasi yang diluncurkan adalah Air Force 1 dengan desain yang penuh logo NBA. Tentu saja kolaborasi kedua merek ternama ini berjalan mulus hingga masih terus berlanjut di tahun-tahun berikutnya.
0 Komentar